News

Tidak Disembelih Tapi Diternak, Begini Ajaran Nyeleneh Panji Gumilang Soal Hewan Kurban

×

Tidak Disembelih Tapi Diternak, Begini Ajaran Nyeleneh Panji Gumilang Soal Hewan Kurban

Sebarkan artikel ini
Panji Gumilang/Net
Panji Gumilang/Net

tapakbatas.com – Simak ajaran nyeleneh Panji Gumilang terkait kurban di Ponpes Al Zaytun berikut ini.

Menurut Ken Setiawan, Panji Gumilang mengajarkan cara kurban yang cukup nyeleneh di Ponpes Al Zaytun.

Panji Gumilang menyarankan jamaahnya untuk mencicil kurban mereka.

Selain itu, menurut Panji Gumilang, hewan yang dikurbankan melalui Ponpes Al Zaytun tidak disembelih, tetapi diternak.

“Kurbannya bisa dicicil dan itu tidak dalam bentuk kambing dipotong, tidak. Kambingnya nanti diternak di sana,” ungkap Ken Setiawan selaku mantan jamaah Ponpes Al Zaytun, seperti dikutip dari kanal YouTube Herri Pras, Minggu (25/6/2023).

Alasannya adalah mereka memakai asas manfaat, di mana hewan-hewan kurban itu tidak dibiarkan untuk dipotong saat itu juga namun dikembangbiakkan supaya lebih besar dan banyak.

“Kalau cuman dipotong, cuma saat itu saja. Kambing, sapi itu diternak di sana, dibesarkan,” kata Ken.

Akan tetapi, setelah diternak, Ken justru tidak tahu hewan-hewan tersebut lantas dimanfaatkan untuk apa.

“Kita nggak tahu, yang tahu Panji Gumilang,” tegasnya.

 

(Sumber : suara.com)

Sejumlah kawanan pemotor yang ugal-ugalan terjaring Personel Sabhara Polrestabes Makassar
News

Tapakbatas.com – Sejumlah kawanan pemotor yang ugal-ugalan ditelikung Personel Sabhara Polrestabes Makassar Kawanan pemotor tersebut didominasi remaja belasan tahun yang berkonvoi keliling kota sambil menggeber suara knalpot brong. Beberapa dari…

News

Tapakbatas.com – MPLS atau Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah sangat penting bagi anak-anak, tidak hanya untuk mengenal sekolahnya tapi juga bagi pendidikan karakter. Pelaksanaan MPLS kali ini juga diharapkan mampu mendukung…

News

Tapakbatas.com_ Indonesia hingga saat ini telah dipimpin oleh tujuh Presiden sejak kemerdekaan RI pada tahun 1945 lalu, mulai dari sang proklamator Soekarno hingga Joko Widodo (Jokowi). Harta kekayaan pejabat negara…